BERITA DAERAH

Warta Kota Lhokseumawe

DEKLARASI DAMAI PILEG PILPRES TAHUN 2019 (Rabu, 05 Desember 2018)



Lhokseumawe ~ Walikota Lhokseumawe, Suaidi Yahya menghadiri acara Deklarasi Damai Pileg/Pilpres 2019. Deklarasi damai berlangsung di Lapangan Hiraq, Minggu (02/12).
Kegiatan Deklarasi Damai Pileg/Pilpres 2019 dilaksanakan untuk menunjukkan komitmen seluruh elemen, peserta Pemilu dan pemangku kepentingan dalam menyatukan persepsi dan memaksimalkan sinergi bersama dengan pihak keamanan. Sehingga, segala potensi yang dapat mengganggu stabilitas keamanan dapat terdeteksi dan dapat diantisipasi. Hal ini disampaikan Walikota Lhokseumawe, Suaidi Yahya pada acara Deklarasi Damai Pileg/Pilpres 2019.
Suaidi Yahya menghimbau kepada seluruh warga dan elemen masyarakat Lhokseumawe, untuk tidak terpancing dengan berita hoax yang belum dapat dijamin kebenarannya, tidak terpancing dengan isu sara dan ujaran kebencian yang dapat memecah belah antar pendukung dan simpatisan. Demikian pungkas Tgk. Suaidi Yahya.
Deklarasi Damai Pileg/Pilpres 2019 dihadiri Walikota Lhokseumawe dan Bupati Aceh Utara, unsur Forkopimda Kota Lhokseumawe, unsur KIP dan Panwaslih Kota Lhokseumawe serta perwakilan Pimpinan Parnas dan Parlok dalam wilayah Kota Lhokseumawe. Acara dirangkai dengan penandatanganan Deklarasi Damai Pileg/Pilpres 2019 oleh Walikota Lhokseumawe dan seluruh undangan.