BERITA DAERAH

Warta Kota Lhokseumawe

Wali Kota Lhokseumawe Audiensi dengan LMAN Bahas Pemanfaatan Aset untuk Pengembangan Investasi Strategis (Selasa, 21 Oktober 2025)



Wali Kota Lhokseumawe, Dr. Sayuti Abubakar, S.H., M.H., didampingi oleh Kepala Bagian Umum Sekretariat Daerah Kota Lhokseumawe, melakukan audiensi dengan Direktur Utama Lembaga Manajemen Aset Negara (LMAN) di Jakarta.Audiensi tersebut membahas rencana pemanfaatan lahan aset milik LMAN yang terletak di Kecamatan Muara Satu, Kota Lhokseumawe. Lahan tersebut direncanakan akan digunakan untuk pengembangan investasi strategis yang bertujuan mendukung peningkatan pertumbuhan ekonomi daerah serta memperkuat sektor pembangunan dan investasi di Kota Lhokseumawe.