21 April 2025 M / 22 Syawwal 1446 H | |
Lhokseumawe ~ Sekda Kota Lhokseumawe, Dr. Bukhari, A.Ks, MM membuka Kegiatan Sekolah Laut Gerakan Nasional Pengurangan Resiko Bencana. Kegiatan berlangsung di Pantai Wisata Ujong Blang, Senin (15/10).
Sekda Kota Lhokseumawe, Bukhari, A.Ks, MM dalam sambutannya menyampaikan bahwa pemerintah menginisiasi program Gerakan Nasional Pengurangan Resiko Bencana guna membentuk masyarakat pesisir yang tangguh dalam menghadapi bencana yang terjadi.
Diantaranya yang telah dilaksanakan selain sekolah laut adalah sekolah gunung dan sekolah sungai. Dengan harapan, masyarakat yang berada pada kawasan tersebut yang kemungkinan berpotensi terhadap bencana dapat tanggap apabila terjadi bencana.
Sebelumnya, Sekretaris BPBD Kota Lhokseumawe, Drs. Marzuki, M.Si melaporkan kepada Sekda Kota Lhokseumawe bahwa Kegiatan Sekolah Laut bertujuan untuk menumbuhkan semangat gotong royong masyarakat pesisir dalam menghadapi potensi resiko bencana yang kemungkinan terjadi. Selain itu, untuk menciptakan komunitas yang mampu mengelola lingkungan hidup, sehingga resiko bencana dapat diminimalisir.
Sementara itu, peserta yang mengikuti kegiatan berjumlah 50 orang yang berasal dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Lhokseumawe, Aparatur Desa, masyarakat dan komunitas masyarakat sipil yang dilaksanakan selama 3 (tiga) hari, dari tanggal 15 s.d. 17 Oktober 2018.