BERITA DAERAH

Warta Kota Lhokseumawe

Lhokseumawe Dinobatkan Kota Layak Anak (KLA) Peringkat Madya dari Kementrian PPPA (Sabtu, 23 Juli 2023)



Prokopim - Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) menganugerahi Lhokseumawe sebagai Kabupaten/Kota Layak Anak (KLA) Tahun 2023, dengan Kategori KLA Madya, Sabtu (22/07/2023) malam. Rosnelly SKM selaku Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kota Lhokseumawe menyampaikan, penilaian KLA dilakukan dari berbagai aspek yaitu sarana dan prasarana untuk anak, kasus yang terjadi terhadap anak, program pengembangan bakat anak dan beberapa hal lainnya. Peninjauan dilakukan pada berbagai lokasi pelayanan mulai dari polres, sekolah, pusat kreatifitas anak, tempat bermain anak, puskesmas dan beberapa tempat lainnya. 

“Ini hasil dari kinerja seluruh jajaran Pemkot Lhokseumawe, instansi vertikal bersama masyarakat, yang telah bahu-membahu membantu mewujudkan predikat KLA,” katanya. Rosnelly juga menuturkan, dirinya mendorong Organiasai Perangkat Daerah (OPD) terkait untuk terus berinovasi memberikan kemudahan masyarakat mengakses berbagai hal mengenai anak. Penilaian ini harus menjadi motivasi dan pemicu, untuk memperbaiki kondisi sesuai acuan KLA. “Terus berinovasi memberikan kemudahan dalam akses dan pelayanan, semoga penghargaan ini menjadi inspirasi untuk kekuatan, dan mendorong semua untuk menjadikan Kota Lhokseumawe memang layak anak,” pungkasnya

Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Lhokseumawe, Salahuddin menyampaikan, perolehan ini merupakan komitmen dan keseriusan dari Pj Walikota Lhokseumawe Dr. Drs. Imran, M.Si, MA.Cd dan pemangku kepentingan lainnya untuk memastikan terwujudnya pemenuhan hak dan perlindungan khusus anak di wilayah tersebut. “Alhamdulillah Kota Lhokseumawe sukses pertama dalam sejarah mendapatkan kategori Madya Kota Layak Anak”, ujar Salahuddin, S.ST. MSM Kadis DP3AP2KB Kota Lhokseumawe.